BNPB Terapkan Modifikasi Cuaca Atasi Banjir Susulan di Bandarlampung

oleh
BNPB Terapkan Modifikasi Cuaca Atasi Banjir Susulan di Bandarlampung
Penjabat Gubernur Lampung Samsudin (kanan) saat meninjau penanganan wilayah terdampak banjir di Kelurahan Pesawahan, Telukbetung Selatan, Kota Bandarlampung, Senin (20/1/2025) pagi. Foto: Josua Napitupulu

DASWATI.ID – Penjabat Gubernur Lampung Samsudin meminta Badan Nasional Penanggulangan Bencana atau BNPB terapkan modifikasi cuaca atasi banjir susulan di Bandarlampung.

“BNPB akan menerapkan teknik modifikasi cuaca untuk mengatur curah hujan di daerah terdampak, sehingga banjir tidak terulang,” ujar Samsudin saat meninjau korban banjir di Kuripan, Kelurahan Pesawahan, Telukbetung Selatan, Kota Bandarlampung, Senin (20/1/2025) pagi.

Samsudin menjelaskan modifikasi cuaca di wilayah terdampak banjir akan mengurangi intensitas hujan dengan mengalihkan curah hujan ke laut, sehingga risiko banjir dapat diminimalkan.

“Hari ini, saya akan menandatangani permohonan bantuan kepada BNPB untuk segera menerapkan teknik modifikasi cuaca agar tidak terjadi banjir lagi seperti beberapa hari terakhir,” kata dia.

Baca Juga: Petani di Lampung Dapat Ganti Rugi Akibat Banjir

Samsudin menuturkan penanganan banjir di Kota Bandarlampung menunjukkan hasil yang positif, dengan masyarakat aktif berkolaborasi dalam membersihkan tempat tinggal mereka.

“Kami juga akan segera menyalurkan bantuan pasca bencana untuk mendukung pemulihan,” ujar dia.

Selain itu, Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Pengairan melakukan kolaborasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Mesuji Sekampung untuk mengatasi masalah infrastruktur dan sedimentasi di Kali Belau.

Dua kelurahan di Kecamatan Telukbetung Selatan, Pesawahan dan Gedong Pakuon, direndam banjir akibat meluapnya sungai Kali Belau pada Jumat (17/1/2025) sore saat hujan lebat.

“Tadi telah dibahas mengenai teknik pengerukan sedimentasi di Kali Belau, termasuk penggunaan alat berat di daerah permukiman yang padat. Rencana ini akan dibicarakan lebih lanjut antara camat dan BBWS,” pungkas Samsudin.

BNPB Terapkan Modifikasi Cuaca Atasi Banjir Susulan di Bandarlampung
Penjabat Gubernur Lampung Samsudin memberikan bantuan berupa matras, kids ware, paket selimut, air mineral, paket sembako, di Posko Banjir Telukbetung Selatan, Senin (20/1/2025) pagi. Foto: Josua Napitupulu

BNPB terapkan modifikasi cuaca atasi banjir susulan di Bandarlampung.

Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB Mayor Jenderal (Mayjen) Lukmansyah yang turut mendampingi Penjabat Gubernur Lampung mengatakan pihaknya berencana mengalihkan hujan ke laut atau lokasi lain yang tidak berisiko menyebabkan banjir.

“Saya akan memantau ramalan cuaca dan melaksanakan operasi modifikasi cuaca untuk mengurangi curah hujan yang turun ke darat,” kata dia.

Operasi modifikasi cuaca ini diharapkan dapat mengurangi curah hujan yang turun ke daratan.

“Kami akan mengalihkan hujan ke laut atau lokasi lain yang diperkirakan tidak akan menyebabkan banjir,” tutup Lukmansyah.

Baca Juga: 11.223 Jiwa Terdampak Banjir Bandarlampung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *