DASWATI.ID – PT PLN Nusantara Power Unit Pembangkit Bandarlampung raih penghargaan sebagai PLTA Luar Jawa Terbaik.
PLN Nusantara Power Unit Pembangkit Bandarlampung raih penghargaan dalam Rapat Kerja Semester II Tahun 2024 pada Kamis (22/8/2024) di Jakarta.
Rapat kerja dihadiri Direktur Utama PT PLN Nusantara Power, Ruli Firmansyah, beserta jajaran direksi, dan seluruh pimpinan unit PT PLN Nusantara Power.
Apresiasi yang diberikan kantor Pusat PT PLN Nusantara Power ini membuktikan bahwa kinerja Unit Pembangkit Bandarlampung pada Semester I Tahun 2024 berada pada kategori sangat baik.
“Penghargaan ini hasil kontribusi semua bagian di Unit Pembangkit Bandarlampung,” kata Manajer PT PLN Nusantara Unit Pembangkit Bandarlampung Sigit Kusumawan Ardianto.
“Berkat kerja keras seluruh pegawai, Nilai Kinerja Organisasi (NKO) dapat melebihi target yang ditetapkan dan Unit Pembangkit Bandarlampung mendapatkan apresiasi ini,” lanjut dia.
Sigit berharap kerja keras seluruh pegawai dapat dipertahankan dan lebih baik lagi pada semester berikutnya.
Baca Juga: Transformasi Nusantara Power Connect ke Electricity Connect 2024