DASWATI.ID – Bawaslu Provinsi Lampung mencatat kampanye di Lampung telah berlangsung 3.250 kali hingga H-27 hari pemungutan suara Pemilu 2024.
Tahapan kampanye Pemilu 2024 berlangsung sejak 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024.
“Secara kumulatif, kegiatan kampanye pemilu oleh peserta Pemilu 2024 di Lampung periode 28 November 2023 sampai dengan 17 Januari 2024 telah dilaksanakan sebanyak 3.250 kalo kegiatan,” ujar Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu Provinsi Lampung, Tamri, Sabtu (20/1/2024).
Laporan periodik Bawaslu Lampung menyebutkan peserta pemilu kian intens melakukan giat kampanye menjelang hari pemungutan suara 14 Februari 2024 mendatang.
- Periode 28 November – 7 Desember 2023 sebanyak 261 kali kegiatan kampanye;
- Periode 8-13 Desember 2023 sebanyak 360 kali kegiatan kampanye;
- Periode 14-20 Desember 2023 sebanyak 543 kali kegiatan kampanye;
- Periode 21-27 Desember 2023 sebanyak 498 kali kegiatan kampanye;
- Periode 28 Desember 2023 – 3 Januari 2024 sebanyak 477 kali kegiatan kampanye;
- Periode 4-10 Januari 2024 sebanyak 466 kalo kegiatan kampanye;
- Periode 11-17 Januari 2024 sebanyak 645 kali kegiatan kampanye.
Dalam keterangannya, Tamri menyampaikan kegiatan kampanye yang telah berlangsung terdiri dari kampanye pemilu presiden (pilpres) dan kampanye pemilu legislatif (pileg).
“Periode 11-17 Januari 2024 telah dilaksanakan 10 kali kampanye pasangan capres cawapres, 631 kali kampanye anggota DPR/DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota, dan empat kali kampanye calon anggota DPD,” kata dia dalam laporannya.
Sepanjang periode 11-17 Januari 2024, kegiatan kampanye pilpres dan pileg paling banyak dilaksanakan di daerah Lampung Selatan sebanyak 143 giat kampanye.
“Daerah yang paling sedikit adalah Kota Metro dengan empat kali kegiatan kampanye,” lanjut Tamri.
Pada periode yang sama, dari 18 partai politik peserta Pemilu 2024 di Lampung terdapat tiga partai yang paling sedikit melaksanakan kegiatan kampanye yakni PKN, PPP, PBB, masing-masing satu kali kegiatan kampanye.
Kemudian, pasangan capres cawapres terbanyak berkampanye adalah nomor urut 02 sebanyak tujuh kali, disusul paslon nomor urut 03 sebanyak dua kali, dan paslon nomor urut 01 sebanyak satu kali.
Sedangkan, untuk anggota DPD RI dapil Lampung yang paling banyak menggelar kampanye pada 11-17 Januari 2024 adalah Farah Nuriza Amelia sebanyak tiga kali, disusul David Kurniawan satu kali kampanye.
Baca Juga: Dana Kampanye Parpol Diumumkan, KPU: silakan masyarakat menilai