DASWATI.ID – Ketua DPD Partai Demokrat Lampung Edy Irawan Arief mengatakan partainya ingin menghadirkan calon kada atau calon kepala daerah yang berkualitas dan berintegritas bagi masyarakat dalam Pilkada Serentak 2024.
“Ketika kita usung calon ini, masyarakat sambut, karena calon kita ini punya kualitas dan integritas,” ujar Edy dalam Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD Partai Demokrat Provinsi Lampung Tahun 2024.
Rakerda dengan tema “Pilkada 2024 Riang Gembira dan Penuh Kedamaian” berlangsung di Ballroom Grand Mercure Lampung, Kota Bandarlampung, Sabtu (1/6/2024).
Pertemuan ini turut dihadiri para bakal cakada yang mengikuti penjaringan di Partai Demokrat, baik provinsi maupun kabupaten/kota.
Edy menyampaikan kepada peserta rakerda bahwa ada lima syarat calon kada yang harus dipenuhi oleh para bakal calon kada.
“Yaitu niat dan tekad, bisa berkoalisi dengan partai lain, memiliki moral dan etika, ada dukungan dari masyarakat, dan yang paling penting adalah amunisi,” kata dia.
Sekretaris DPD Partai Demokrat Lampung Midi Iswanto mengatakan terdapat 156 bakal calon kada se-Provinsi Lampung yang mengikuti proses penjaringan dan penyaringan calon kada.
Namun, yang mengembalikan formulir pendaftaran ada 120 bakal calon kada.
“Ada 120 yang mengembalikan berkas, termasuk calon gubernur dan wakil gubernur, untuk diusulkan kepada DPP Partai Demokrat,” ujar Midi.
Para bakal calon kada ini akan menerima surat tugas dari Partai Demokrat.
Tetapi, dia berharap surat tugas tersebut tidak diartikan sebagai rekomendasi bagi bakal calon kada yang akan diusung Partai Demokrat untuk Pilkada Serentak 27 November 2024.
“Semua keputusan final ada di DPP Partai Demokrat tentunya, sesuai dengan keputusan Ketua Umum,” jelas dia.
Baca Juga: PDIP Lampung Dalami Kapasitas & Program 92 Bakal Cakada