DASWATI.ID – Bhayangkara FC berencana jadikan Lampung sebagai Home Base Liga 1. Klub Liga 1 Indonesia berjuluk The Guardian ini tengah mempertimbangkan Lampung sebagai markas baru mereka.
Manajemen klub telah meninjau Stadion Sumpah Pemuda di Kompleks PKOR Way Halim, Bandar Lampung, untuk mengevaluasi kelayakan fasilitasnya.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menyatakan siap memperbaiki stadion agar memenuhi standar klub profesional.
Wakil Ketua Asprov PSSI Lampung, Yoga Swara, menyambut baik rencana ini.
“Kehadiran Bhayangkara FC akan jadi momentum besar untuk perkembangan sepak bola Lampung,” ujar Yoga dalam keterangannya, Minggu (9/3/2025) malam.
Ia menambahkan, pihaknya mengundang klub untuk memberikan masukan langsung terkait kondisi stadion.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Lampung, Descatama Paksi Moeda, mengungkapkan bahwa sejumlah fasilitas seperti tribun, tempat duduk penonton, ruang ganti, dan toilet perlu perbaikan menyeluruh.
“Kami berkomitmen meningkatkan sarana dan prasarana agar layak untuk Bhayangkara FC,” kata Desca.
Bhayangkara FC berencana jadikan Lampung sebagai Home Base Liga 1.
Evaluasi stadion oleh manajemen Bhayangkara FC mencakup kondisi lapangan, pencahayaan, aksesibilitas, dan fasilitas pendukung lainnya.
Jika memenuhi standar, Lampung berpeluang menjadi home base baru klub tersebut.
Descatama menilai kehadiran tim Liga 1 ini akan mendorong prestasi sepak bola daerah, termasuk di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON).
Sebelumnya, pada Kamis (6/3/2025) malam, COO Bhayangkara Presisi FC, Kombes Sumardji, bertemu Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal dan jajaran Pemprov.
Pertemuan itu membahas kesiapan Stadion Sumpah Pemuda sebagai markas potensial Bhayangkara FC.
Sebagai informasi, Bhayangkara FC adalah klub sepak bola Indonesia yang saat ini berkompetisi di Liga 1.
Klub ini dimiliki oleh Kepolisian Republik Indonesia dan awalnya bermarkas di Bekasi, Jawa Barat.
Pada musim 2024/2025, Bhayangkara FC berhasil promosi kembali ke Liga 1 setelah hanya satu musim bermain di Liga 2, dimana mereka menduduki posisi kedua.
Kini, mereka berencana untuk mengubah nama menjadi Bhayangkara Presisi Lampung FC dan pindah home base ke Lampung, dengan alasan untuk memenuhi permintaan suporter di daerah tersebut.
Baca Juga: Awal Tahun 2025, Joging Trek PKOR Way Halim Siap Digunakan