Kampanye Pemilu di Lampung Kian Intens

oleh
Kampanye Pemilu di Lampung Kian Intens
Nonton bareng Debat Capres 2024 di Sekretariat TKD Prabowo-Gibran Lampung, Kota Bandarlampung, pada Selasa (12/12/2023) malam. Foto: Josua Napitupulu

DASWATI.ID – Intensitas kampanye pemilu di Lampung per tanggal 8-13 Desember 2023 mencapai 360 kegiatan kampanye untuk pilpres dan pileg.

Giat kampanye pilpres dan pileg ini meningkat apabila dibandingkan dengan periode 28 November hingga 7 Desember 2023 sebanyak 261 kegiatan.

Berdasarkan uraian data rekapitulasi kegiatan kampanye peserta Pemilu 2024 yang dirilis Bawaslu Lampung pada Jumat (15/12/2023) malam diperoleh gambaran umum pelaksanaan kegiatan kampanye periode berjalan sebagai berikut:

  • kampanye peserta Pemilu Calon Anggota DPR dan DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota sebanyak 349 kegiatan;
  • kampanye peserta Pemilu Calon Presiden/Wakil Presiden sebanyak 7 kegiatan;
  • kampanye peserta Pemilu Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah sebanyak 4 kegiatan.

Daerah kampanye pilpres dan pileg.

Kegiatan kampanye pemilu di Lampung, baik pilpres maupun pileg, pada periode 8-13 Desember 2023 paling banyak dilaksanakan di Kota Bandarlampung sebanyak 108 giat kampanye.

Sementara, daerah yang paling sedikit dilaksanakan kegiatan kampanye pilpres dan pileg sejak masa kampanye dimulai pada 28 November hingga 13 Desember 2023 adalah Kota Metro yaitu sebanyak satu kegiatan.

Kampanye oleh partai politik.

Selama masa kampanye berlangsung sejak 28 November hingga 13 Desember 2023, terdapat dua partai politik peserta Pemilu 2024 yang tidak melaksanakan kegiatan kampanye yaitu Partai Hanura dan Partai Garuda.

Kampanye pilpres.

Pada periode 8-13 Desember 2023, Pasangan Calon Presiden/Wakil Presiden yang paling banyak melaksanakan kegiatan kampanye pemilu adalah Pasangan Calon Nomor Urut 2 Prabowo-Gibran sebanyak empat kegiatan.

Baca Juga: Prabowo-Gibran Paling Aktif Kampanye di Lampung

Sedangkan Pasangan Calon Presiden/Wakil Presiden yang paling sedikit melaksanakan kegiatan kampanye pemilu adalah Pasangan Calon Nomor Urut 3 Ganjar-Mahfud yaitu satu kegiatan.

Kampanye Calon Anggota DPD.

Calon Anggota DPD (Dewan Perwakilan Daerah) yang paling banyak melaksanakan kegiatan kampanye pemilu adalah Farah Nuriza Amelia sebanyak tiga kegiatan.

Disusul Almira Nabila Fauzi sebanyak satu kegiatan.

Sementara, 15 Calon Anggota DPD lainnya belum pernah melaksanakan kegiatan kampanye pemilu.

Baca Juga: Kampanye Calon DPD RI Lampung Minim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *