Kecelakaan Misterius Tol Sumatra Ungkap Puluhan Ribu Butir Ekstasi

oleh
Kecelakaan Misterius Tol Sumatra Ungkap Puluhan Ribu Butir Ekstasi
Kanit 3 PJR Polda Lampung, Iptu Heriansyah. Foto: Istimewa

DASWATI.ID – Sebuah kecelakaan tunggal yang melibatkan mobil Nissan X-Trail hitam di Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) KM 136 pada Kamis (20/11/2025) pagi, sekitar pukul 05.25 WIB, mengungkap penemuan narkotika dalam jumlah besar di Lampung.

Insiden di jalur B arah Bakauheni tersebut menjadi salah satu pengungkapan narkotika terbesar di wilayah tersebut dalam beberapa bulan terakhir, setelah aparat gabungan menemukan puluhan ribu butir pil ekstasi yang ditinggalkan di lokasi kejadian.

Kanit 3 PJR Polda Lampung, Iptu Heriansyah, melaporkan bahwa kejadian ini baru terjadi pada pagi hari, mengingat patroli malam sekitar pukul 03.00 WIB belum menemukan insiden kecelakaan.

“Baru tadi pagi. Malam juga patroli, jam 3, jam 4 patroli lewat nggak ada, belum ada,” ujar dia pada Kamis (20/11/2025).

Iptu Heriansyah menuturkan mobil ditemukan di luar pembatas jalan, posisinya berada di jalur cepat.

Kecelakaan diduga terjadi karena menabrak truk, meskipun pihak PJR tidak menemukan lawan tabrakan atau korban di lokasi.

Dugaan Aktivitas Ilegal dan Penemuan Barang Bukti

Dugaan kuat adanya aktivitas ilegal muncul setelah pengemudi mobil melarikan diri dan belum ditemukan hingga kini.

Faktor penyebab kecelakaan diduga karena kecepatan tinggi, mengantuk, atau kemungkinan penggunaan zat terlarang. Dugaan penggunaan zat terlarang didasarkan pada penemuan alat isap di dalam kendaraan.

“Nabrak truk, kecepatan, ngantuk atau dia mungkin lagi pakai juga karena ada alat isapnya di dalam,” kata Iptu Heriansyah.

Saat aparat melakukan penelusuran dan pencarian pengemudi, total enam tas mencurigakan ditemukan di lokasi.

Diketahui, Babinsa Sertu Eko Wahyudi menjadi orang pertama yang menemukan tas-tas tersebut, melihatnya tergeletak tidak wajar di bawah Jembatan Tol Karang Endah.

Satu tas berisi pil ditemukan di samping mobil, sementara empat tas lainnya ditemukan di bawah underpass. Serda Maradang Simanjuntak dari Yonif 043/Garuda Hitam tiba tak lama kemudian untuk membantu mengamankan area.

Penemuan Narkotika Terbesar: 90 Ribu Ekstasi Ditinggal di Tol Lampung
Foto: Istimewa

Total 90.000 Butir Diserahkan ke Ditresnarkoba

Setelah dibuka, tas-tas tersebut berisi total 34 kantong pil ekstasi. Selain pil ekstasi, ditemukan juga satu bungkus serbuk.

Jumlah perkiraan awal pil ekstasi menurut Iptu Heriansyah sekitar 75.000 butir. “Perkiraan awal masih sekitar 75 ribuan lah, tapi angka pastinya belum,” ujar dia.

Namun, dalam rilis berita sebelumnya disebutkan bahwa tas-tas tersebut berisi total 34 kantong pil ekstasi dengan estimasi jumlah mencapai 90.000 butir.

Baca Juga: Penemuan Narkotika Terbesar: 90 Ribu Ekstasi Ditinggal di Tol Lampung

Dandim 0411/Kota Metro Letkol Inf Noval Darmawan tiba di lokasi untuk memastikan seluruh penanganan, termasuk pengamanan barang bukti, dilakukan secara profesional dan sesuai SOP.

Pada pukul 09.22 WIB, seluruh barang bukti resmi diserahkan kepada Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Lampung.

Penyerahan ini disaksikan oleh pejabat TNI–Polri. Mobil Nissan X-Trail juga langsung diserahkan kepada Ditresnarkoba sesuai perintah Kapolda, karena pihak PJR tidak menemukan lawan tabrakan.

“Mobil langsung diserahkan ke Ditresnarkoba sesuai perintah Kapolda karena kami tidak menemukan lawannya dan menemukan korban kecelakaannya,” kata Iptu Heriansyah.

Pihak PJR juga telah mengamankan rekaman CCTV jalan tol, namun rekamannya tidak jelas karena jaraknya jauh dan lokasi kurang pencahayaan.

Saat ini, sinergi cepat antara TNI dan Polri telah berhasil menggagalkan potensi peredaran narkotika dalam jumlah besar.

Baca Juga: Lampung: Jalur Lintas Narkoba, Pasar dengan Daya Beli Tinggi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *