DASWATI.ID – Provinsi Lampung kunci pemenangan Prabowo-Gibran di Pemilu 14 Februari 2024 mendatang.
Lembaga survei nasional Indikator menempatkan Lampung sebagai salah satu dari 13 provinsi kunci elektoral tingkat nasional.
Ke-13 provinsi tersebut yakni Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Lampung, dan daerah Sumatera lainnya.
Kemudian, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, dan daerah Sulawesi lainnya.
Baca Juga: Kaesang Optimis TKD Lampung Bisa Menangkan Prabowo-Gibran
Lampung kunci pemenangan Prabowo-Gibran berdasarkan hasil survei nasional Indikator periode 30 Desember 2023 hingga 6 Januari 2024.
Pasangan Capres Cawapres Nomor 03 Prabowo-Gibran mendominasi di Lampung, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Sulawesi Utara, dan Sulawesi Selatan. Ganjar-Mahfud memimpin di Jateng dan DIY, sementara Anis-Muhaimin bersaing ketat dengan Prabowo di DKI Jakarta dan Banten.
Prabowo-Gibran meraih dukungan tertinggi di Lampung dengan 68,7 persen, diikuti oleh Ganjar-Mahfud 17,4 persen, dan Anis-Muhaimin 10,5 persen.
Provinsi Sulawesi Utara dan Sumatera Selatan juga menunjukkan dukungan kuat untuk Prabowo-Gibran.
Metode survei menggunakan multistage random sampling dengan total sampel 4.560 responden. Tingkat kepercayaan 95 persen dengan margin of error ± 2 persen.
Wilayah yang di-over sample memiliki margin of error ± 5,8 persen pada tingkat kepercayaan 90 persen.
Kesimpulan survei ini memberikan gambaran komprehensif tentang dinamika dukungan pemilih di berbagai wilayah menjelang Pilpres 2024.
Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Provinsi Lampung menyambut baik hasil survei nasional Indikator.
Dewan Pengarah TKD Prabowo-Gibran Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, menilai hasil survei tersebut sebagai cerminan semangat dan dukungan kuat masyarakat Lampung terhadap visi dan program Prabowo-Gibran.
“Hasil survei ini memperkuat keyakinan kami bahwa rakyat Lampung menjadi basis utama dukungan untuk Prabowo-Gibran,” ujar Mirza dalam keterangannya, Jumat (19/1/2024).
Ketua DPD Partai Gerindra Lampung ini mengapresiasi dukungan masyarakat terhadap pasangan capres cawapres yang diusung oleh Koalisi Indonesia Maju.
“Kami menghargai dan berterima kasih kepada seluruh masyarakat Lampung yang telah menunjukkan dukungan,” kata dia.
Mirza menegaskan komitmen TKD Prabowo-Gibran Lampung untuk terus bekerja keras dan berkoordinasi dengan baik kepada seluruh partai politik pengusung, relawan, dan elemen guna memastikan pencapaian target suara yang diinginkan.
“Kami akan terus bersinergi dan bekerja lebih keras lagi agar pasangan Prabowo-Gibran meraih kemenangan yang solid di Provinsi Lampung,” pungkas dia.
Baca Juga: Optimis Prabowo-Gibran Terpilih ‘Aklamasi’ di Pilpres 2024