Mudik Aman: Warga Bandar Lampung Diminta Laporkan Keberangkatan ke RT

oleh
Operasi Ketupat Krakatau di Bandar Lampung Mulai 23 Maret-8 April
Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana memimpin apel gelar pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2025 di halaman Polresta Bandar Lampung, Kamis (20/3/2025). Foto: Istimewa

DASWATI.ID – Warga Bandar Lampung diminta laporkan keberangkatan ke RT untuk memastikan keamanan rumah selama perjalanan mudik Lebaran 2025.

Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, mengimbau warga yang akan mudik merayakan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah agar melapor kepada ketua RT setempat.

Langkah ini bertujuan untuk memastikan keamanan rumah yang ditinggalkan selama pemiliknya berada di luar kota.

“Kami ingin memastikan rumah-rumah tetap aman saat ditinggalkan,” ujar Eva Dwiana di Bandar Lampung pada Sabtu (22/3/2025).

Warga Bandar Lampung diminta laporkan keberangkatan ke RT.

Koordinasi dengan RT sangat penting untuk menjaga keamanan lingkungan selama musim mudik.

Hal ini juga bertujuan untuk memastikan kondusivitas lingkungan tetap terjaga.

“Kami mengimbau warga Bandar Lampung yang akan mudik untuk melapor ke RT masing-masing, sehingga rumah dapat dijaga dengan baik,” tambah Eva Dwiana.

Pemerintah Kota Bandar Lampung juga telah menyiapkan langkah-langkah antisipasi guna mengurangi potensi tindak kriminalitas selama libur lebaran.

Tim keamanan akan berpatroli untuk memastikan keamanan di lingkungan masyarakat.

“Dengan kerja sama antara warga dan aparat keamanan, kami berharap perayaan Lebaran tahun ini dapat berjalan dengan aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat,” tutur Eva Dwiana.

Baca Juga: Dishub Bandar Lampung Siagakan 155 Personel untuk Lebaran 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *