DASWATI.ID – Calon Gubernur Lampung dari Partai Gerindra Rahmat Mirzani Djausal mengikuti penjaringan di DPD Partai Demokrat Lampung, Kota Bandarlampung, Selasa (14/5/2024).
Calon Gubernur Lampung pilihan Prabowo Subianto ini mengambil sekaligus menyerahkan formulir pendaftaran.
“Saya hadir untuk mendaftar dan mengantarkan berkas. Kami tahu Demokrat sangat terbuka. Semoga kami bisa saling berangkulan ke depan,” kata Rahmat Mirzani Djausal (Mirza).
Partai Demokrat merupakan partai politik ketiga yang dipinang oleh Mirza untuk maju di Pilgub Lampung 2024.
Sebelumnya, Ketua DPD Partai Gerindra Lampung ini telah mengikuti penjaringan di DPW Partai NasDem Lampung dan DPW PAN Lampung.
Kedatangan Mirza disambut hangat oleh Ketua Tim Penjaringan DPD Partai Demokrat Lampung Hanifal dan Ketua DPD Partai Demokrat Lampung Edy Irawan Arief dan jajarannya.
Mirza mengaku Gerindra memiliki kedekatan historis dengan Demokrat, baik dalam pemilu maupun pilkada.
“Andai diberi kesempatan, kami akan berangkulan untuk bersama-sama melangkah ke depan, demi Lampung maju,” harap dia.
Edy Irawan Arief mengibaratkan kebersamaan Partai Demokrat dengan Partai Gerindra untuk Pilgub Lampung sebagai baut dan mur.
“Kalau Gerindra daftar di NasDem itu baut sama baut. Kalau Gerindra ke Demokrat, maka baut akan ketemu murnya,” kata dia.
Diketahui Edy Irawan Arief mendapatkan penugasan dari DPP Partai Demokrat untuk maju sebagai Calon Wakil Gubernur Lampung.
Ia memuji sosok Mirza sebagai tokoh muda yang mandiri, berprestasi, dan memiliki keteguhan hati.
“Saya yakin adinda Mirza adalah pimpinan yang belum terkontaminasi, masih punya idealisme yang tinggi untuk membangun Lampung. Pada dasarnya kami ingin betul berkoalisi dengan Gerindra,” pungkas Edy.
Baca Juga: Pilgub Lampung Batu Uji Loyalitas Pemilih Prabowo Subianto