DASWATI.ID – Bakal Calon Gubernur Lampung dari Partai Gerindra Rahmat Mirzani Djausal sowan ke Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Lampung, Selasa (2/7/2024).
Kehadiran Rahmat Mirzani Djausal (RMD) di Gedung PW Muhammadiyah Lampung, Kota Bandarlampung, disambut langsung oleh Ketua PW Muhammadiyah Lampung Sudarman.
Dalam pertemuan tersebut, RMD menuturkan perjalanan politiknya menuju Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung 2024.
“Saya dulu ke Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Bandarlampung meminta restu untuk maju sebagai calon wali kota,” kata dia.
Namun, lanjut RMD, Presiden RI Terpilih Prabowo Subianto melihat masyarakat Lampung yang telah memilihnya pada Pilpres 2024 lalu berharap program pemerintah ke depan dapat segera dituntaskan di Lampung.
“Program beliau harus terealisasi dengan cepat melalui kolaborasi yang baik antara pemerintah pusat dengan daerah. Sehingga beliau meminta saya maju sebagai gubernur untuk membantu memenuhi harapan masyarakat Lampung,” jelas RMD.
Ketua DPD Partai Gerindra Lampung ini mengaku sejak kecil dirinya memiliki kedekatan dengan Muhammadiyah.
Calon Gubernur Lampung pilihan Prabowo Subianto ini mengatakan dirinya banyak dibantu oleh kader Muhammadiyah dalam interaksi sosial dan politik.
“Saya paham sekali keunggulan dan kelebihan Muhammadiyah, dan berharap pemikiran teman-teman Muhammadiyah menjadi bagian dari kerja kami ke depan,” kata RMD.
Ia pun berharap PW Muhammadiyah Lampung dapat membantu mewujudkan cita-cita Presiden RI Terpilih Prabowo Subianto di Provinsi Lampung.
“Mohon doanya, mudah-mudahan cita-cita Pak Prabowo dan teman-teman dapat berjalan dengan baik,” pungkas RMD.
Ketua PW Muhammadiyah Lampung Sudarman menyambut baik pencalonan RMD sebagai Gubernur Lampung 2025-2030.
“Kemarin niatnya wali kota, sekarang gubernur. Mulai sekarang niat ini harus mulai dipancangkan, luruskan niat agar bisa menuntaskan harapan masyarakat,” kata Sudarman.
Dia berharap RMD dapat membawa Lampung lebih maju dan unggul.
“PW Muhammadiyah Lampung mendukung siapa saja yang memiliki niat baik dan mulia untuk membangun Lampung,” tegas Sudarman.
Ia menilai RMD yang tumbuh dalam keluarga agamis dan modernis sudah memenuhi prasyarat sebagai pemimpin.
“Meskipun secara organisasi, kami dibatasi oleh peraturan sehingga tidak dapat memberikan rekomendasi tertulis. Tetapi, kami memberikan dukungan untuk saling ber-fastabiqul khairat,” ujar Sudarman.
Baca Juga: Akumulasi Modal Politik Rahmat Mirzani Djausal
Rahmat Mirzani Djausal sowan ke PW Muhammadiyah Lampung. Turut mendampingi Bachtiar Basri, Ahmad Rusdi, Ali Sopyan, Imam Santosa, dan Mahrizal Sinaga.
Sementara dari PW Muhammadiyah Lampung, Sudarman didampingi sejumlah pengurus Pleno, Organisasi Otonomi (Ortom), Ma’ruf Abidin, Suminto Martono, Rohmat Santosa, Ari Darmastuti, dan Ahsanal Huda.