Hati-Hati Melintasi Kantor Basarnas Lampung, Banyak Lubang!

oleh
Hati-Hati Melintasi Kantor Basarnas Lampung, Banyak Lubang!
Anggota Basarnas Provinsi Lampung memberikan pertolongan kepada korban kecelakaan tunggal yang terjatuh akibat lubang jalan di depan Kantor Basarnas Provinsi Lampung, Jalan Alamsyah Ratu Prawiranegara KM27 Branti Raya Kecamatan Natar, Lampung Selatan, Sabtu (8/2/2025) malam. Foto: Tangkapan Layar

DASWATI.ID – Hati-hati melintasi Kantor Basarnas Lampung di Jalan Alamsyah Ratu Prawiranegara KM27 Branti Raya Kecamatan Natar, Lampung Selatan.

Imbauan ini disampaikan Anggota Basarnas Lampung Feri, menyusul terjadinya kecelakaan tunggal yang menimpa seorang pengendara motor pada Sabtu (8/2/2025) malam, di lokasi tersebut.

Korban terjatuh akibat masuk ke dalam lubang yang terdapat di Jalan Alamsyah Ratu Prawiranegara KM27 tersebut.

“Pengguna jalan, terutama pengendara motor, diimbau untuk berhati-hati saat melintasi Jalan Alamsyah Ratu Prawiranegara KM27 Branti Raya, Natar (depan Kantor Basarnas Lampung) karena banyak lubang yang menyebabkan kecelakaan tunggal pada malam hari,” ujar Feri dalam pesan videonya.

Feri menyampaikan lokasi kejadian tepat berada di depan Kantor Basarnas Provinsi Lampung, di antara Bandara Radin Inten II dan RM Begadang, hingga menuju Batalyon 143.

“Jalan di sekitar lokasi ini banyak terdapat lubang-lubang kecil yang dalam, sekitar 10 centimeter, sehingga sering memicu kecelakaan,” kata dia.

Ia juga mengingatkan para pengendara roda dua untuk menggunakan bahu jalan sebelah kiri guna menghindari lubang-lubang tersebut.

“Untuk para pengendara roda dua agar melewati bahu sebelah kiri jalan agar terhindar melewati lubang,” ujar Feri.

Hati-hati melintasi Kantor Basarnas Lampung di Jalan Alamsyah Ratu Prawiranegara KM27 Branti Raya Kecamatan Natar.

Dikatakan Feri, dalam satu bulan terakhir, sudah empat orang menjadi korban kecelakaan di lokasi yang sama.

“Dalam satu bulan terakhir sudah empat orang korban kecelakaan,” pungkas dia.

Kondisi jalan yang rusak dan berlubang ini menjadi ancaman serius bagi keselamatan pengendara, terutama pada malam hari.

Diharapkan pihak terkait untuk segera memperbaiki kondisi jalan guna mencegah terjadinya kecelakaan serupa di masa mendatang.

Masyarakat juga diharapkan tetap waspada dan mematuhi imbauan keselamatan saat melintasi wilayah tersebut.

Baca Juga: Camat Panjang Tuding Pelindo 2 Biang Kerok Banjir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *