KPU Tunda Lagi Pengesahan Suara Pemilu DPR Dapil Lampung 1

oleh
KPU Tunda Lagi Pengesahan Suara Pemilu DPR Dapil Lampung 1
KPU Provinsi Lampung menyampaikan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2024 tingkat Provinsi Lampung dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Nasional di Sekretariat KPU RI, Jakarta, Sabtu (9/3/2024) malam. Foto: Josua Napitupulu

DASWATI.ID – KPU tunda lagi pengesahan suara Pemilu DPR Dapil Lampung 1 dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Nasional pada Minggu (10/3/2024) malam.

Ketua Bawaslu Provinsi Lampung Iskardo P Panggar ketika dihubungi menyampaikan pengesahan suara Pemilu DPR Dapil Lampung 1 ditunda hingga pemberitahuan lebih lanjut dari KPU RI.

“Informasi awal, setelah KPU Kalimantan Barat, rapat pleno akan membahas Lampung. Tapi, ditunda sampai ada informasi berikutnya dari KPU RI,” ujar Iskardo.

Dalam rapat pleno, Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari meminta Saksi Partai Golkar untuk menyampaikan hasil penelusuran Partai Golkar terhadap perolehan suara DPR di Dapil Lampung 1.

“Saya minta informasi dari Partai Golkar yang soal Lampung. Karena baris belakang sana adalah teman-teman KPU Lampung,” ujar Hasyim Asy’ari usai mengesahkan hasil rekapitulasi suara KPU Provinsi Kalimantan Barat.

“Ini kan pertanyaannya apakah sudah ada data, informasi, penelusuran dari Golkar yang kemudian bisa disampaikan di sini?” Lanjut dia.

Hasyim mempersilakan Saksi Partai Golkar untuk menyampaikan hasil penelusuran mereka dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Nasional.

“Sehingga kemudian, kalau bisa, setelah ini teman-teman KPU Lampung tampil untuk sama-sama membuka, menelusuri yang ada di sini,” kata Hasyim.

Ia pun mengajukan opsi kedua kepada Saksi Partai Golkar apabila belum bisa menyampaikan hasil penelusuran malam ini.

“Ini alternatif kedua, kalau memang belum fix hasil penelusurannya, sampai kapan akan disampaikan, nanti informasi yang disampaikan dari Golkar kepada KPU pusat, nanti kita sampaikan kepada teman-teman KPU Lampung dan Bawaslu, supaya di lapangan sama-sama ditelusuri,” jelas Hasyim.

Hasil penelusuran KPU Lampung dan Bawaslu Lampung di lapangan akan dilaporkan dalam rapat pleno secara berjenjang.

“Kalau problemnya di TPS, maka akan ada mungkin hitung ulang TPS atau cukup rekapitulasi ulang di kecamatan mana, atau rekap ulang di kabupaten mana. Jadi kami mohon dari dua alternatif itu situasinya bagaimana? Golkar silakan,” kata Hasyim.

KPU Tunda Lagi Pengesahan Suara Pemilu DPR Dapil Lampung 1
Saksi Partai Golkar dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Nasional di Sekretariat KPU RI, Jakarta, Minggu (10/3/2024) malam. Foto: Josua Napitupulu

Menanggapi hal itu, Saksi Partai Golkar menyampaikan partainya masih melakukan penelusuran.

“Baik, terima kasih Ketua. Saya sudah tanyakan, masih dalam proses. Yang pasti, insyaallah akan selesai sebelum tanggal 20 Maret. Kira-kira begitu. Insyaallah secepatnya,” ujar dia.

KPU tunda lagi pengesahan suara Pemilu DPR Dapil Lampung 1.

Sebelumnya, Sabtu (9/3/2024) malam, KPU Provinsi Lampung menyampaikan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2024 tingkat Provinsi Lampung untuk pemilihan presiden/wakil presiden, DPR, DPD, dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Nasional.

Namun, pengesahan hasil perolehan suara Pemilu DPR khusus Dapil Lampung 1 urung dilakukan karena keberatan dari Saksi Partai Golkar.

Saksi Partai Golkar meminta kepada KPU agar perolehan suara calon DPR Partai Golkar di Dapil Lampung 1 dikosongkan dalam proses rekapitulasi suara tingkat nasional sembari menunggu hasil penelusuran partainya.

Baca Juga: KPU Tunda Pengesahan Suara Pemilu DPR Dapil Lampung 1

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *