DASWATI.ID – Ketua DPW Partai NasDem Lampung Herman HN optimis popularitas Eva-Deddy bawa kemenangan di Pilkada Bandarlampung 2024.
Wali Kota Bandarlampung dua periode ini, 2010-2020, aktif mengampanyekan Eva Dwiana-Deddy Amarullah sejak masa kampanye Pilkada Serentak 2024 dimulai pada 25 September lalu.
Herman HN turut mendampingi Eva-Deddy mengampanyekan visi, misi, program kerja dalam pertemuan tatap muka bersama masyarakat.
“Dari tahun 2010, masyarakat sudah banyak yang (kenal) dengan saya, Bu Eva juga,” kata Herman HN yang juga suami Eva Dwiana, Kamis (31/10/2024).
Menurut dia, kedekatan dengan masyarakat menjadi kunci Pilkada Bandarlampung 2024.
“Tujuan kita membangun kemakmuran dan kesejahteraan rakyat, serta kemajuan daerah. Itu saja kuncinya menjadi pemimpin,” ujar dia.
Dan hal tersebut, lanjut Herman HN, sudah dibuktikan di era kepemimpinannya dan Eva-Deddy.
Ia menarik simpati masyarakat dan pemilih melalui program pembangunan yang telah dilaksanakan sebagai investasi politik.
“Saya sudah terbukti, Ibu Eva juga sudah terbukti. Program gratisnya banyak, ke depan, bagaimana program gratisnya dapat lebih banyak lagi,” kata dia.
Herman HN optimis popularitas Eva-Deddy bawa kemenangan, dengan memanfaatkan modal sosial, kampanye tatap muka menjadi pilihan realistis bagi tim paslon Eva-Deddy untuk melakukan pendekatan kepada masyarakat.
“Pokoknya kita dekat dengan rakyat. Bagaimana rakyat harus memilih calon yang bagus, artinya memilih pemimpin untuk memakmurkan dan menyejahterakan masyarakat,” jelas dia.
Oleh karena itu, Herman HN pun mengajak masyarakat untuk menjadi pemilih cerdas dengan menolak politik uang.
“Saya sampaikan, jangan pakai uang, itu mengkhianati rakyat. Nanti, begitu jadi pemimpin, (fokus) pulangin uangnya, rakyat nggak dipikirin lagi. Kalau visi, misi, pasti bagus semua, nggak ada yang jelek. Tapi orangnya berani nggak dia berbuat untuk rakyat,” ujar dia.
Diketahui, Pilkada Bandarlampung diikuti dua paslon yakni Paslon Nomor Urut 1 Reihana dan H. Aryodhia Febriansya SZP diusung PDI Perjuangan.
Kemudian, Paslon Nomor Urut 2 Eva Dwiana dan Deddy Amarullah diusung Partai NasDem, PKS, PAN, PKB, Golkar, Gerindra, PPP, Demokrat, PSI.
Baca Juga: Paslon Diharapkan Manfaatkan Durasi Waktu Debat dengan Optimal