Kerja Sama Kunci Sukses Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 di Lampung

oleh
Kerja Sama Kunci Sukses Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 di Lampung
Ketua Bawaslu Provinsi Lampung Iskardo P Panggar (tiga dari kanan), Penjabat Gubernur Lampung Samsudin (tengah), bersama Forkopimda Lampung, dalam Rapat Koordinasi Stakeholder Pengawasan Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Kota Bandarlampung, Kamis (22/8/2024). Foto: Arsip Humas Bawaslu Lampung

DASWATI.ID – Bawaslu Lampung menekankan pentingnya kerja sama pihak-pihak terkait dalam menyukseskan penyelenggaraan Pilkada Serentak 27 November 2024.

“Kolaborasi maksimal bukan hanya memastikan pemilihan berjalan lancar, tetapi juga mencegah segala bentuk pelanggaran yang dapat mencederai proses demokrasi,” ujar Ketua Bawaslu Provinsi Lampung Iskardo P Panggar di Bandarlampung, Kamis (22/8/2024).

Hal itu disampaikan Iskardo dalam Rapat Koordinasi Stakeholder Pengawasan Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Provinsi Lampung.

“Untuk mewujudkan pemilihan yang bersih dan demokratis, Bawaslu Lampung telah melakukan koordinasi intensif dengan seluruh stakeholder terkait pengawasan berbagai tahapan pilkada,” kata dia.

Di antaranya tahapan pemutakhiran data pemilih hingga persiapan pengawasan pencalonan yang dijadwalkan akan dilaksanakan pada 27-29 Agustus 2024 mendatang.

Baca Juga: KPU Siap Jalankan Putusan Mahkamah Konstitusi

“Koordinasi Bawaslu dengan stakeholder sangat penting untuk memastikan setiap tahap berjalan sesuai aturan dan meminimalisir potensi pelanggaran,” ujar Iskardo.

Bahkan Bawaslu Lampung juga tergabung dalam Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) bersama Kejaksaan dan Kepolisian, untuk menangani pelanggaran pidana.

“Bawaslu akan senantiasa mematuhi aturan dalam menjalankan wewenang pencegahan, pelanggaran, dan penyelesaian sengketa di pilkada,” kata dia.

Iskardo berharap kegiatan rapat koordinasi dapat merumuskan kebijakan mitigasi kerawanan Pilkada Serentak 2024.

Seperti politik uang, data pemilih di daerah khusus, penyebaran hoaks, distribusi logistik, netralitas ASN, dan politik identitas.

“Hal-hal ini menjadi fokus utama yang harus diatasi bersama. Kami berharap, melalui diskusi yang intensif dan masukan yang diberikan dalam acara ini, kita dapat menemukan solusi terbaik untuk mengatasi tantangan-tantangan tersebut,” pungkas dia.

Rapat Koordinasi Stakeholder Pengawasan Pemilihan Serentak Tahun 2024 dihadiri Ketua dan Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Iskardo P Panggar, Ahmad Qohar, Tamri, Gistiawan, Hamid Badrul Munir.

Penjabat Gubernur Lampung Samsudin, Forkopimda Provinsi Lampung, Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung, dan Forkopimda Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung.

Samsudin dalam sambutannya menegaskan pentingnya sinergi antara KPU Lampung, Bawaslu Lampung, Korem 043/Gatam, Polda Lampung, dan seluruh pihak terkait sebagai kunci keberhasilan pilkada.

Ia juga menekankan bahwa edukasi kepada masyarakat harus terus dilakukan agar mereka memahami pentingnya partisipasi dalam memilih pemimpin daerah yang tepat berdasarkan program kerja yang jelas dan bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *