Kapolda Lampung Ucapkan Selamat Tahun Baru Imlek 2025

oleh
Bijaksana Mengambil Keputusan di Tahun Ular Kayu
Romo Pandita Vihara Thay Hin Bio Joni Kardiyanto dan Ketua Ikatan Koko Cici Provinsi Lampung Feberlianita menerima kunjungan Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika dan Danrem 043 Garuda Hitam Brigjen TNI Rikas Hidayatullah di Vihara Thay Hin Bio, Pesawahan, Telukbetung Selatan, Bandarlampung, Selasa (28/1/2025) malam. Foto: Josua Napitupulu

DASWATI.ID – Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2025 kepada umat Tionghoa, Selasa (28/1/2025) malam.

“Saya ucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2025 bagi seluruh umat Tionghoa di Lampung. Semoga di Tahun Ular Kayu ini, semua cita-cita dan harapan dapat terwujud,” ujar Helmy di Bandarlampung.

Baca Juga: Bijaksana Mengambil Keputusan di Tahun Ular Kayu

Kapolda mengajak masyarakat untuk menjaga kerukunan antarumat beragama saat perayaan Tahun Baru Imlek 2025/2576 Kongzili yang jatuh pada Rabu, 29 Januari.

Ia menekankan pentingnya memaknai momen Imlek 2025 ini untuk memperkuat persatuan di tengah keberagaman suku, agama, dan budaya di Indonesia, khususnya Lampung.

“Masyarakat kita majemuk dan beragam. Mari kita bersama-sama menjaga kerukunan antarumat beragama,” kata Helmy.

Menurut dia, keberagaman suku, agama, dan budaya menjadi modal awal untuk mencapai Indonesia Emas 2045.

“Indonesia bisa lebih baik, dan Provinsi Lampung harus menjadi bagian dari Indonesia Emas,” sambung Helmy.

Ia berharap perayaan Imlek tahun ini dapat menjaga situasi dan kondusivitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polda Lampung.

Helmy pun mengimbau masyarakat dan wisatawan untuk waspada terhadap potensi cuaca ekstrem saat berwisata dan berlibur pada momen Imlek 2025.

“Kami meminta agar keselamatan dan keamanan di lokasi wisata selalu diutamakan, dimanapun dan kapanpun,”tegas dia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *